Propam Polda Jambi Amankan Oknum Perwira Polisi Polres Batangari

Sabtu, 22 Februari 2020 - 12:44:33 WIB

BANGKO-INDEPENDENT.COM, BATANGHARI – Oknum Polisi berpangkat Perwira yang berdinas di kesatuan Polres Batanghari diduga diamankan Propam Polda Jambi, Kamis (20/2) disebuah tempat hiburan malam.

Oknum perwira ini, diamankan bersama empat rekannya, salah satunya Bos Illegal Driling Desa Bungku Kecamatan Bajubang.

Informasi yang diperoleh, saat ditangkap pihak Propam Polda Jambi, oknum Polisi tersebut adalah DY yang merupakan Kasat Res Narkoba Polres Batanghari. Dirinya bersama empat rekannya sedang berada di tempat karoke bernama “Dini” di kawasan Kebun Hadil Kota Jambi.

Belum tau apa penyebab oknum perwira tersebut diamankan pihak Propam Polda Jambi.

Namun, keterangan dari Kabag Humas Polres Batanghari, AKP Suprandono Sabtu siang (22/2). Bahwa Kasat Narkoba Polres Batanghari tersebut sudah keluar dari Polda Jambi.

“Untuk lebih pastinya saya belum tau kejadian tersebut, dan belum menanyakan ke Kapolres dan yang bersangkutan,” kata AKP Suprandono.

“Untuk informasi lebih pasti, silahkan tanyakan pada Kasat Reskrim AKP Irvan,” sambungnya.

Sementara, Kapolres Batanghari AKBP Dwi Mulyanto dan Kasat Reskrim Polres Batanghari sampai saat ini belum bisa memberikan keterangan pasti mengenai dugaan ini.(fer)






BERITA BERIKUTNYA

loading...